Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Penyebab Penyakit Asam Urat


Saat ini penyakit asam urat dapat menyerang siapa saja tua muda, laki-laki dan perempuan. Sehingga tidak ada salahnya bagi kita untuk mengetahui apa sebenarnya Penyebab Penyakit Asam Urat.
Penyebab Penyakit Asam Urat antara lain :
  • Penyakit Asam Urat yang disebabkan oleh faktor yang berasal dari dalam tubuh seseorang. Diduga disebabkan oleh faktor genetik dan ketidak seimbangan hormonal dalam tubuh yang menyebabkan gangguan metabolisme yang dapat mengakibatkan meningkatnya produksi asam urat. Bisa juga disebabkan oleh tengganggunya proses pengeluaran asam urat dari tubuh karena ginjal sedang bermasalah.
  • Penyakit Asam Urat yang disebabkan oleh produksi asam urat meningkat karena penyakit darah (penyakit sumsum tulang, polisitemia), obat-obatan (alkohol, obat-obat kanker, vitamin B12). Penyebab lainnya adalah obesitas (kegemukan), penyakit kulit (psoriasis), kadar trigliserida yang tinggi. Pada penderita diabetes yang tidak terkontrol dengan baik biasanya terdapat kadar benda-benda keton (hasil buangan metabolisme lemak) yang meninggi. Benda-benda keton yang meninggi inilah sebagai penyebab asam urat dalam tubuh meningkat.
  • Konsumsi Makanan yang mengandung zat-zat yang banyak mengandung purin secara berlebihan. Zat purin dalam jumlah banyak masuk dalam tubuh, kemudian melalui metabolisme berubah menjadi asam urat. Terjadi peningkatan Kadar asam urat dalam tubuh karena kita mengkonsumsi makanan dengan kadar purin tinggi. Purin merupakan salah satu senyawa basa organik yang menyusun asam nukleat (asam inti dari sel). Dia termasuk dalam kelompok asam amino, unsur pembentuk protein. Sehingga ginjal kita tidak mampu untuk membuang kelebihan asam urat. Banyaknya kristal asam urat yang berlebih menumpuk di persendian.